Jumat, 22 April 2011

oLeh-oLeh khas jogja

salah satu kota yang menjadi tujuan wisata, karena tempatnya yang sangat indah dan nyaman. Dan bila saatnya mereka telah pulang ke kota asalnya, biasanya para keluarga atau teman-teman selalu menanyakan oleh-oleh yang dibawa dari jogja. Rasanya kurang pas bila keluar kota jogja tanpa membawa oleh-oleh khas jogja. bagaimana dengan anda?? sudah menentukan apa saja buah tangan dari jogja??
berikut ini beberapa oleh-oleh khas dari kota jogjakarta.
1. Bakpia Pathok

     makanan yang satu ini memang sudah terkenal. Para pendatang yang akan pulang selalu membeli makanan ini untuk oleh-oleh.  Bakpia adalah roti panggang berisi adonan kacang hijau dan gula yang dibungkus tepung. Adonan kacang hijau ini kini memiliki banyak varian mulai dari rasa coklat, keju, nanas, durian sampai aneka rasa. Yang saya ketahui warung oleh-oleh ini terletak di jalan mataram. Bila kita melewati jalan mataram akan sering kita jumpai toko yang menyediakan oleh-oleh khas jogja, Bakpia Pathok diantaranya. Rasanya yang manis dan gurih memang wajib dan cocok untuk dijadikan oleh-oleh.

2. Baju Batik dari Jogja

     yang paling terkenal dan mudah untuk dikunjungi adalah Batik Beringharjo. Sebuah pasar yang terletak di selatan malioboro ini banyak sekali penjualnya menjual baju bathik. Tidak hanya baju bathik saja, namun juga nasih banyak lainnya. Pasar Beringharjo adalah sentra batik utama di Jogja sekaligus pasar tradisional terbesar di kota ini, jadi bersiap-siaplah berdesak-desakan dalam panas ketika masuk ke pasar ini. Batik yang tersedia ada beraneka ragam, mulai dari atasan, bawahan, kaos, daster, kain, pernik hingga berbagai macam barang dengan motif batik. Satu hal yang harus anada ketahui, bila akan membeli jangan langsung setuju dengan harga yang ditawarkan. Tapi anda harus menawar barang tersebut. ya setidaknya sampai harga diatas separuhnya. Selain diberingharjo, Batik juga bisa kita cari di Mirota Batik. Segala pernak pernik yang berbau bathik bisa kita temui disini.

3. Kaos dagadu

     Selain Bathik, ada juga kaos dagadu. Dagadu sendiri mempunyai arti yaitu "Matamu". Kaos asli buatan jogja yang banyak dijual di pinggiran malioboro. Bila anda jalan-jalan dimalioboro, maka akan kita jumpai banyak penjual baju dagadu. Mungkin kalau Bathik identik di pakai dengan orang tua, nah kalau kaos dagadu identik dengan orang muda. Walaupun Bathik ataupun kaos dagadu cocok dipakai oleh siapa saja. Yang menjadi ciri dari kaos dagadu ini adalah adanya tulisan plesetan pada baju, desain kaosnya yang kreatif, kata-katanya yang lucu dan kaosnya yang tidak murahan. Sama seperti dengan baju bathik, bila ingin membeli kita harus berani tawar menawar dengan penjualnya. Hingga mendapatkan harga yang murah. 








4. Buah Salak

     Lereng Merapi memberikan berkah bagi para petani salak. Ya memang buah salak hanya ada di wilayah bagian utara jogja, atau daerah lereng merapi. Mulai dari wilayah Magelang (Muntilan) Jawa Tengah hingga ke Sleman (seputaran Turi, Cangkringan, Tempel dan Pakem) merupakan sentra penghasil buah salak Pondoh. Buah yang terasa manis ini menjadi daya tarik tersendiri. Bila kita jalan-jalan didaerah kota jogja (turi, pakem) akan sering kita jumpai kios-kios kecil dipinggir jalan yang menjual salak pondoh. Biasanya dijual dengan harga 5.000 /kilo. Namun kita masih bisa untuk menawarnya. Jadi tunggu apa lagi, silahkan sekedar berjalan ke daerah lereng merapi dan mencicipi buah yang manis ini.  

Sabtu, 02 April 2011

Jogja Kota Pelajar, Masihkan bisa disebut???

Sudah terkenal lama, bahwa jogja disebut kota pelajar. Kota yang lekat dengan pendidikannya, dimana banyak orang-orang dari luar daerah selalu berdatangan untuk menempuh pendidikan dijogja. Kususnya bagi mereka yang telah lulus SMA atau sederajatnya yang ingin meneruskan keperguruan tinggi, setiap tahunnya selalu bertambah. Banyaknya Universitas yang memiliki program tersendiri untuk menarik peminat, seperti UGM, UNY, UIN, dll menjadi faktor tersendiri bagi sebagian besar  orang-orang (baik dalam maupun Luar kota) untuk meneruskan perguruan tinggi dijogja. Selain itu biaya hidup yang murah juga menjadi faktor tersendiri. 
Namun seiring dengan jalannya waktu, seperti saat ini, masihkah jogja bisa disebut kota pelajar???
Dimana banyak terdengar tawuran antar pelajar, bahkan antar mahasiswa pun bisa terjadi. Dewasa ini banyak anak muda yang masih berstatus pelajar, dimana mereka sudah berkurang sopan santunnya terhadap orang yang lebih tua. Seakan mereka melupakan nila-nilai budi pekerti yang diajarkan disekolah. inikan cerminan pelajar dijogja??? 
Sekarang minat belajar dijogja sangat sedikit. Sebagai contoh  sebagian besar mereka yang masih pelajar, menghabiskan waktu luang untuk nongkrong atau sekedar cuci mata.  Sungguh ironis yogyakarta yang terkenal dengan kota pelajar, namun keadaannya seperti ini. Tak ada yang bisa disalahkan dijaman modern ini. Semuanya tergantung pada diri kita masing-masing. Kenali diri kita dan lakukan hal yang semestinya dilakukan oleh seorang pelajar, agar yogyakarta tetap menjadi kota pelajar untuk sekarang dan seterusnya. 

Obyek Wisata di Jogja

yogyakarta merupakan salah satu tempat tujuan utama para wisatawan untuk berwisata, untuk menghilangkan stres ataupun berlibur. Karena banyak tempat - tempat wisata yang indah untuk dikunjungi. Tidak heran jika masa liburan tiba, kota jogja dipenuhi orang - orang dari luar daerah yang sengaja datang ke jogja untuk liburan.
Dimulai dari sebelah utara, akan kita jumpai obyek wisata Kali Urang. Kali Urang ini terletak dikaki gunung merapi. Bersentuhan dengan udara sejuk dan panorama alam yang sangat indah. Menyejukan hati dan pikiran para wisatawan yang datang. Pemandangan Gunung Merapi memberikan sensasi tersendiri dikawasan ini. Selain itu kita juga bisa mendaki Gunung Plawangan, dipuncak G. Plawangan ini akan kita temui beberapa gua, sering disebut dengan gua Jepang. Di kawasan Kali Urang ini juga terdapat taman bermain, yang sangat cocok untuk rekreasi keluarga. bersantai dengan keluarga dengan duduk diatas tikar sambil mengawasi anak - anak yang bermain. Jika ingin menikmati pemandangan Kali Urang, para pengunjung bisa menggunakan kereta beroda. Dengan tarif yang tidak terlalu mahal, anda sudah bisa berkeliling wisata ini.
yang kedua ada obyek wisata Taman Sari. obyek wisata yang dulu merupakan taman kerajaan atau rumah bagi Sultan. Taman Sari terletak disebelah selatan krato jogja. Bukan hanya sekedar taman kerajaan, namun merupakan sebuah komplek yang terdiri dari kolam pemandian, ruang - ruang kusus, dan sebuah kolam besar. Lokasi yang sanagt bagus untuk berfoto-foto atau sekedar berjalan-jalan. Bila ingin mengetahui lebih detail tentang sejarah Taman Sari, akan ada guide yang siap menuntun kesetiap ruang dan memberi penjelasan.
Didaerah paling selatan, akan kita temui banyak obyek wisata pantai yang sangat indah. Salah satunya Pantai Parang Tritis. Pantai yang paling terkenal di yogyakarta dan mudah dicapai dengan transportasi umum. Pantai parang tritis sangat kental dengan Lagenda Ratu Kidul. Dengan demikian munculah mitos, bahwa kalau kita pergi kepantai ini dilarang memakai baju berwarna hijau. entah kenapa sebabnya, tapi anda boleh percaya ataupun hanya mengganggap sebuah mitos belaka. Diwaktu sore menjadi suasana yang sangat indah dan romantis bagi anda dan pasangan. Karena kita bisa melihat saat-saat matahari tenggelam, atau disebut dengan sunset. Duduk berdua di pinggir pantai sambil menikmati sunset, hal yang romantis untuk mengakhiri liburan.

Selain ketiga obyek wisata itu, masih banyak tempat-tempat wisata yang sangat indah untuk dukunjungi. Namun tidak saya jelaskan dalam tulisan ini. Seperti obyek wisata Candi Borobudur, Candi Prambanan, Wisata belanja (malioboro, pasar Beringharjo), Museum, Monumen, dll.